Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Cara Mengganti Template Blogger Yang Benar Terbaru 2021

Belum bisa di katakan blogger sejati namanya kalau belum merasai berbagai template pada blog yang di kelolanya. Karena kunci keberhasilan dari seorang blogger adalah dengan adanya dia tekun belajar dan ingin memahami segala sesuatu yang ada hubunganya dengan blogger

Cara Mengganti Template Blogger Yang Benar Terbaru 2021
Cara Mengganti Template Blogger Yang Benar Terbaru 2021

Kalau di sebutkan sangat banyak sekali yang berhubungan dengan blogger selain dari pada postingan atau konten, dan salah satunya selain membuat artikel atau konten yang bermanfaat. Seorang blogger sejati harus juga mengetahui dan memahami apa itu template blog

Bagi seseorang yang betul betul ingin membuat sebuah situs atau blog, hal utama sebelum fokus kepada konten. Alangkah baiknya jika harus menguji Template atau thema yang akan di gunakan. Hal ini menurut saya sangat penting

Membuat sebuah konten yang original, konten yang berkualitas saja masih belum cukup dalam membangun blog. Dan sebuah situs atau blog juga harus mendukung di semua perangkat, mengingat di jaman sekarang ini sudah hampir 100% pengguna internet beralih ke perangkat seluler, jadi situs atau blog yang kita bangun pun juga harus mendukung perangkat tersebut

Dan oleh karena itu situs atau blog juga harus memiliki tampilan yang responsive di semua ukuran layar, yang artinya bila situs tersebut di kunjungi dari perangkat apapun. Maka akan menyesuaikan layar yang di gunakan oleh pengunjung.

Nah lalu bagaimana agar blog yang kita bangun bisa mempunyai performa yang baik dan bisa memiliki tampilan yang responsive. Solusinya anda harus memperbaiki template pada blog yang telah anda kelola, atau anda bisa melakukan penggantian template pada blog atau situs anda

Cara Mengganti Template Blog Di Blogger Yang Benar

Mengganti template blog di blogger mungkin sangat mudah dan hampir semua pengguna blogger bisa melakukanya, namun penggantian template yang salah juga bukanya malah membuat blog semakin baik, akan tetapi bisa bisa malah membuat blog anda kehilangan trafik atau pengunjung.

Dan pada postingan artikel kali ini saya akan berbagi beberapa pengalaman cara mengganti template blog yang benar agar tidak kehilangan trafik atau pengunjung dan juga agar tidak terjadi hal hal yang tidak di inginkan

1. Melakukan Pengujian Template Pada Blog Percobaan

Template di suatu blog atau website memiliki peranan penting, setidaknya hal hal yang harus di perhatikan adalah. Template tersebut baik menurut SEO atau mesin pencarian, dan selain baik buat SEO atau mesin pencarian. Tentu template juga harus baik pula buat pengunjung atau pengguna internet

Oleh karena itu sebelum menerapkan template baru pada blog utama anda, melakukan pengujian pada blog percobaan juga di rekomendasikan. Cara ini sering juga saya lakukan ketika saya ingin memasang template pada suatu blog.

Setelah anda pasang template pada blog percobaan, langkah selanjutnya silahkan lakukan pengujian template di beberapa situs berikut guna untuk mengetahui data struktur dan performa template tersebut.

1. https://developers.google.com/speed/pagespeed/insights/

Tool pagespeed insights ini merupakan vasilitas yang di sediakan oleh google secara gratis, siapapun bebas menggunakanya. Dari situs ini anda akan mengetahui seberapa cepat halaman anda ketika di akses, cara menggunakanya pun juga cukup mudah, anda tinggal masukan url blog yang mau di cek Lalu klik analisis dan tunggu hasilnya.

2. https://www.google.com/webmasters/tools/mobile-friendly/

Seperti yang sudah kita semua ketahui, bahwa sekarang pengguna internet sudah hampir 100% beralih ke perangkat mobile atau perangkat seluler. Nah oleh karena itu situs pun juga harus Mobile friendly, maka dari itu google pun menyediakan tool untuk mengetahui apakah situs anda sudah mobile friendly atau belum.

3. https://developers.google.com/structured-data/testing-tool/

Google testing tool validator ini juga di rekomendasikan untuk menguji data struktur pada template, tool ini di sediakan secara gratis oleh google, guna untuk mengetahui data yang tidak valid agar cepat di perbaiki

4. http://www.responsinator.com/

Kalau situs ini menguji apakah situs atau blog menggunakan template yang responsive atau tidak. Karena jaman sekarang ini situs atau blog di buka di berbagai macam gatged, jadi pemilik blog juga harus mengetahui bagaimana tampilan blog jika di buka dari perangkat yang berbeda

5. https://gtmetrix.com/

Gmetrix ini juga merupakan tool yang sangat canggih, dari situs ini anda akan mengetahui kecepatan loading suatu blog. Kecepatan sebuah blog sangatlah penting, karena blog yang loading nya cepatlah yang di sayangi google dan di senangi pengunjung

6. https://seositecheckup.com/

Selain dari seositechekup.com ini juga ada banyak situs untuk menguji apakah blog sudah SEO friendly atau belum, tapi dari seositechekup.com ini juga fungsinya hampir sama saja dari situs lainya. Setelah anda menguji situs anda di seositechekup.com, nanti akan ada banyak uraian yang di bahas. Dan yang terakhir nanti blog akan di beri nilai dari seositechekup.com

Memang tidak mutlak sih, tapi setidaknya akan memberi gambaran tentang blog atau situs anda. Karena dari sini nanti anda akan melihat laporan tentang kode yang tidak valid dan anda akan dengan mudah untuk memperbaikinya

2. Memindahkan Kode Meta Tag Ke Template Baru

Perlu di perhatikan juga setelah melakukan penggantian template pada blog, kode meta tag dari template lama ini juga harus di pindahkan ya. Maksud saya bukan semua kode tag meta yang harus di pindahkan, tapi yang perlu perlu saja misalnya seperti kode ( verifikasi google bing yandex dmca ) kode ini memang harus di pindahkan ke template baru.

Kalau yang lainya seperti kode favicon atau kode tag hreflang, google analitics kalau anda memasangnya, juga lebih baik di pindah semua ke template baru. Setelah semua bahan bahan sudah di persiapkan, sekarang kita menuju ke topik utama kita yaitu cara mengganti tamplate blog di blogger yang benar. Untuk panduan dan step stepnya yuk simak terus artikel ini sampai selesai

Cara Mengganti Template Blog Di Blogger Yang Benar

Cara melakukan penggantian template blog di blogger ada dua cara yang akan saya bahas, yang pertama melalui Edit HTML pada template. Dan yang kedua melalui menu upload file template xml. Nah berikut ini adalah panduan cara mengganti template blog di blogger melalui menu Edit HTML

  1. Silahkan anda Login atau Masuk dulu di akun blogger anda masing masing
  2. Selanjutnya pilih menu Tema lalu klik segitiga yang mengarah kebawah dan pilih Edit HTML
  3. Setelah masuk di Editor Template, lalu block semua kode template dengan menekan tombol Ctrl + A pada keyboard. Dan selanjutnya klik lagi tombol Ctrl + D pada keyboard. Dengan demikian kini semua kode template lama sudah bersih terhapus
  4. Langkah selanjutnya sekarang buka file template yang berformat xml pada notepad Copy seluruh kode yang terdapat pada file template xml tersebut, dan paste pada menu editor template lalu klik simpan

Yang pertama sudah kita bahas ya cara mengganti template blog melalui menu Edit HTML pada template. Dan yang kedua adalah cara mengganti template blog di blogger dengan cara mengupload file xml. Untuk panduanya simak sebagai berikut teman teman

Sebenarnya kalau mengganti template dengan cara upload file xml itu langsung bisa sih. Dari menu tema lalu klik tanda segitiga yang mengarah kebawah klik pulihkan selanjutnya upload lalu cari file template xml. Namun cara ini saya tidak merekomendasikan, karena terkadang template tidak bisa di pulihkan

Dan selain itu bermacam macam widget/gadget yang terpasang dari template lama, banyak yang nyangkut di template yang baru kita upload. Hal ini juga bisa menjadi kerja dua kali, karena anda harus hapus satu persatu widget yang tidak di perlukan.

Lalu Bagaimana Solusinya

Setiap masalah pasti akan ada solusinya asalkan kita mau berusaha, dan solusi yang saya berikan hampir sama dengan step pertama.

  1. Silahkan anda Masuk di akun blogger anda masing masing
  2. Pilih menu tema lalu Edit HTML dan block semua kode template lalu hapus semua kode
  3. Setelah itu Copy Kode di bawah ini dan paste pada menu editor Template dan klik simpan

<?xml version="1.0" encoding="UTF-8" ?> 
<!DOCTYPE html>
<html>
<head>
<title>Arief Setiawan</title>
<b:skin><![CDATA[ ]]></b:skin>
</head>
<body>
<b:section id='contoh'/> 
</body>
</html>

Setelah anda memasukan kode di atas pada menu Edit Html template, maka sekarang tampilan blog akan menjadi blank karena sudah tidak terpasang lagi kode css di dalamnya. Nah setelah anda menerapakan semua step step di atas, sekarang silahkan lakukan penggantian template dengan cara upload file xml tanpa adanya kendala dan saya pastikan akan lancar

Oke ya teman teman Demikianlah sedikit pengalaman yang dapat saya sampaikan, tantang cara mengganti template blog di blogger yang benar. semoga bermanfaat dan bisa membantu anda semua khususnya team blogger indonesia. Wasalam

Arief Setiawan
Arief Setiawan Blogger Yang senang berbagi ilmu

Posting Komentar untuk "Cara Mengganti Template Blogger Yang Benar Terbaru 2021"